
Seperti halnya vitamin yang telah dijelaskan sebelumnya, Vitamin yang baik untuk ibu hamil, penggunaan suplemen untuk ibu hamil juga tidak boleh sembarangan, tidak asal beli suplemen, apalagi untuk saat ini memilih suplemen yang benar-benar baik bukanlah perkara gampang karena saat ini banyak suplemen yang mengandung bahan kimia yang tidak baik untuk kesehatan ibu dan janin
Untuk itu dalam memilih atau menggunakan suplemen harus mengetahui bahan-bahan yang terkandung didalamnya, meskipun di kata suplemen tersebut adalah herbal, belum tentu juga benar-benar herbal atau alami
Suplemen yang Baik Untuk Ibu Hamil & Kesehatan Bayi
Untuk memilih dan menggunakan suplemen, pilihlah suplemen dari makanan yang bergizi dan mengandung beberapa zat penting berikut ini:- Zat besi membantu dan mencegah terjadinya anemia, mencegah terjadinya resiko bayi lahir dengan berat badan rendah dan membantu perkembangan otot pada janin
- Kalsium yang membantu tumbuh kembang janin
- Vitamin B12 membantu mencegah terjadinya bayi lahir premature
- Vitamin B6 membantu mengurangi mual
- Vitamin C membantu terjadinya pre-eklampsia dan bayi lahir dengan premature
- Asam folat membantu terjadinya bayi lahir cacat
Jadi untuk menghindari resiko yang tidak diinginkan karena penggunaan suplemen yang tidak tepat, lebih baik konsultasikan penggunaan suplemen makanan selama masa kehamilan ke dokter atau bidan Anda karena penggunaan suplemen ini juga disesuaikan dengan perkembangan kehamilan dan janin Anda
Dengan adanya artikel suplemen yang baik untuk ibu hamil dan kesehatan bayi ini, diharapkan dapat membantu dan bermanfaat bagi kita semuanya khusunya ibu hamil. Tidak perlu bingung dalam mencari suplemen yang tepat untuk kehamilan Anda, tidak perlu pil atau ramuan khusus yang baik untuk Anda, cukup dari bahan-bahan makanan yang setiap hari di konsumsi sudah memenuhi nilai gizi untuk kandungan dan janin Anda. Terimakasih